Hari Jumat adalah hari yang paling utama daripada hari-hari yang lain. Di hari Jum’atlah Rasulullah meminta umatnya untuk memperbanyak amalan, termasuk sedekah.
Hal ini disebutkan pada hadist riwayat Abi Syaibah, “Sedekah itu dilipat gandakan pahalanya pada hari jumat (yakni bila sedekah itu pada hari jumat, maka pahala berlipat ganda dari hari-hari lain”.
Apalagi sedekah merupakan amalan yang sering disebut di dalam Al Quran dan Hadist. Allah akan melipatgandakan pahala bagi mereka yang bersedekah.
“Sesungguhnya orang-orang yang bersedekah baik laki-laki maupun perempuan dan meminjamkan kepada Allah dengan pinjaman yang baik, niscaya akan dilipatgandakan (pahalanya) kepada mereka dan bagi mereka pahala yang banyak“. (QS. Al-Hadid: 18).
Begitu melimpahnya pahala sedekah di hari Jum’at, berikut beberapa keutamaan bersedekah hari Jum’at:
1. Seperti Sedekah Bulan Ramadan
Keutamaan melakukan sedekah di hari Jumat jika dibandingkan dengan hari lainnya adalah karena bersedekah di hari itu sama halnya seperti sedekah di bulan Ramadan.
Ibnu Qayyim berkata, “Sedekah di hari Jumat dibanding dengan sedekah di hari lain adalah seperti sedekah di bulan Ramadan dibandingkan sedekah di bulan–bulan selainnya.”
2.Memberi Berkah Rezeki dan Keluarga
Sedekah di hari Jumat juga akan membuahkan keajaiban serta pertolongan yang tidak pernah diduga sebelumnya seperti aliran rezeki yang semakin lancar. Sedekah sendiri tidak selalu harus berupa materi, akan tetapi juga bisa dalam bentuk bantuan atau tenaga yang juga termasuk dalam sedekah pada orang lain.
3. Dilimpahkan Karunia
Salah satu amal shalih yang sangat mendapat perhatian dari para ulama adala sedekah yaitu mengeluarkan infak dan juga sedekah pada hari dimana Allah sudah melimpahkan karunia serta kebaikan untuk setiap hamba-Nya. Sedekah yang dilakukan pada hari jumat sangat lebih baik dan lebih besar pahalanya jika dibandingkan dengan hari lain selain hari Jumat.
4.Sedekah Akan Dibalas 700 Kali Lipat
Dalam Al-Qur’an Surah Al Baqarah Ayat 261, “Perumpamaan (nafkah yang dikeluarkan oleh) orang-orang yang menafkahkan hartanya di jalan Allah adalah serupa dengan sebutir benih yang menumbuhkan tujuh bulir, pada tiap-tiap bulir: seratus biji. Allah melipat gandakan (ganjaran) bagi siapa yang Dia kehendaki. Dan Allah Maha Luas (karunia-Nya) lagi Maha Mengetahui.”
Dalam ayat tersebut, Allah sudah dengan jelas menyebutkan perhitungan sistematis atas apa yang sudah kita keluarkan dari harta untuk bersedekah. Apabila dari perhitungan matematis ayat diatas, maka sedekah yang sudah diberikan khususnya untuk hari Jumat akan dibalas sampai 700 kali lipat dan Allah juga menekankan akan membalas sedekah untuk siapa pun yang Allah SWT kehendaki.
Budaya sedekah di hari Jum’at patutnya kita terapkan, selain ladang amalan, membiasakan diri berbuat baik di hari Jum’at tentu akan meningkatkan derajat kita di sisi Allah. Maka dari itu mari kita berlomba-lomba mengejar pahala di hari Jum’at yang agung ini dengan bersedekah. Semoga kita digolongkan menjadi hamba yang dicintai Allah Subhanahu Wata’ala.
Salurkan sedekahmu melalui:
? Bank Syariah Mandiri : 700-100-1234
? Bank Muamalat : 102-000-7543
? Atas Nama YPM Salman ITB
kode bank : BSM 451, BMI: 147
?Info Lebih Lanjut dan Konfirmasi Donasi : Adah 0822-6087-8884 atau DM via @wakafsalman.itb