Wakaf Salman

Beranda

Program

Kabar Wakaf

Akun

Wakaf Salman

Apa Itu Sedekah Jariyah dan Bagaimana Cara Memulainya? Cari Tahu Di Sini Yuk!

Hanya ada tiga perkara yang akan diingat setelah manusia meninggal, yaitu sedekah jariyah, ilmu yang bermanfaat dan anak yang shalih (H.R Muslim). Sedekah jariyah merupakan amalan baik yang berpahala. Pahala sedekah jariyah juga tidak akan terputus sampai kapanpun. Sedekah dilakukan untuk membantu sesama manusia dan untuk berbuat kebaikan di jalan Allah SWT. Adapun jenis barang yang harus disedekahkan tidak terbatas hanya harta, tetapi juga hal-hal lain selain harta tersebut. Maksudnya, kita bisa bersedekah makanan, minuman, pakaian dan lain-lain. Lalu, bagaimana caranya memulai sedekah jariyah? Ingin tahu lebih lanjut? Simak artikel ini sampai habis ya!

 

Peka Terhadap Hal Kecil

Peka Terhadap Hal Kecil

(Senyum adalah sebuah sedekah | Pexels.com)

 

Hal pertama yang harus dilakukan untuk memulai sedekah jariyah adalah peka terhadap hal-hal kecil. Contohnya, memberi senyum kepada orang lain juga termasuk ke dalam sedekah jariyah. Seperti disebutkan di dalam hadits “Senyummu dihadapan saudaramu adalah sedekah” (HR. Tirmidzi). Contoh yang lain adalah menyingkirkan batu yang menghalangi jalan orang lain sehingga mereka dapat melalui jalan tersebut dengan aman. Hal kecil seperti dua contoh diatas ternyata masuk ke dalam golongan sedekah jariyah bahkan kita tidak mengeluarkan harta kita sedikitpun. 


 

Membantu Membangun Masjid:

Membantu Membangun Masjid


 

Hal kedua yang dapat dilakukan untuk memulai sedekah jariyah adalah membantu renovasi masjid. Hal ini diperlukan untuk membangun fasilitas-fasilitas masjid yang memadai agar kegiatan beribadah semakin khusyuk, aman dan tenang. Selain itu, pahala yang didapatkan akan mengalir terus seiring digunakannya masjid untuk beribadah. Bantuan tersebut bisa berupa sumbangan dana untuk kelancaran renovasi seperti salah satu program renovasi masjid yang diadakan oleh Wakaf Salman. Program tersebut bertujuan untuk membangun fasilitas-fasilitas masjid, memenuhi sarana dan prasarana beribadah (karpet, sound system dan lain sebagainya), dan perlengkapan ibadah dan dakwah yang diperlukan. 

 

Memberikan Al-Qur’an

Memberikan Al-Qur’an


 

Sedekah jariyah juga bisa dilakukan dengan mewariskan Al-Qur’an kepada orang lain yang membutuhkan. Allah SWT tidak hanya akan memberikan pahala pada orang yang membaca Al-Qur’an tersebut, tetapi juga pada orang yang mewariskannya. Wakaf Salman memiliki program sedekah mushaf Al-Qur’an yang dapat diikuti untuk membantu memberikan hadiah Al-Qur’an baru bagi orang-orang yang membutuhkan. 

Bantu Sebarkan Ilmu Pada Sesama!

Bantu Sebarkan Ilmu Pada Sesama!

 

Sebagai umat Islam, menuntut ilmu adalah sebuah keharusan dan menyebarkan ilmu yang kita miliki adalah sebuah kewajiban. Hal tersebut juga merupakan sedekah jariyah yang bisa dilakukan. Contohnya, menjadi sukarelawan untuk mengajar ke daerah yang membutuhkan tenaga pengajar atau membantu menyumbangkan buku-buku materi untuk mendukung proses belajar mengajar. Salah satu program yang bisa diikuti adalah sedekah untuk pendidikan yang diadakan oleh Wakaf Salman ini. Program tersebut digunakan untuk memenuhi kebutuhan pendidikan seperti buku-buku materi, komputer, fasilitas sekolah dan lain-lain.

Apakah Kamu Ingin Menambah Sedekah Jariyah? Ayo Kunjungi Wakaf Salman

Setelah membaca pengertian sedekah jariyah dan bagaimana cara memulainya, sobat wakaf pasti sudah tahu kan? Untuk memulai sedekah juga bukan merupakan hal yang sulit karena ada Wakaf Salman yang menyediakan wadah untuk bersedekah dengan amanah, transparan dan profesional. 

 

Yuk, Kunjungi Wakaf Salman! Platform wakaf online yang amanah, transparan dan profesional berbasis teknologi informasi. Lembaga pengelola wakaf yang mendorong kemajuan peradaban umat dan dengan mempertimbangkan aspek kemaslahatan dan kemanusiaan berlandaskan nilai-nilai islami.

 

  • Literasi
  • wakaf
  • hukum wakaf
  • Artikel
  • Wakaf Salman
  • Wakaf Salman
  • Wakaf Salman
  • Wakaf Salman